Liburan sekolah telah tiba, anda mungkin ingin mengajak anak-anak pergi ke tempat-tempat wisata. Salah satu tempat wisata favorit adalah pantai. Anak-anak menyukai pantai, namun mungkin anda memerlukan ide untuk menghibur anak-anak dan menghindarkan mereka dari rasa bosan setelah puas berenang.
Berikut ini beberapa ide yang dapat anda coba:
- Menggali parit ke laut
- Membangun bendungan dari pasir dan batu-batu kecil
- Menggali lubang besar dan mengisinya dengan air laut
- Membuat patung pasir, buatlah ikan paus besar, penyu atau apapun yang dapat anda dan anak-anak ciptakan dari pasir
- Membuat perahu atau mobil dari pasir yang cukup besar sehingga anak-anak dapat duduk di dalamnya
- Mengumpulkan batu kecil, kulit kerang dan sebagainya dan menyusunnya menjadi gambar-gambar di atas pantai
- Berlomba mengumpulkan benda-benda di pantai dan memberikan hadiah kepada yang menemukan benda yang paling menarik
- Membuat gambar atau tulisan di pasir dengan tongkat
- Membuat istana atau benteng, gunakan apa saja, pasir batu, kulit kerang dan sebagainya
- Mengubur diri di pasir
Menyenangkan bukan? Selamat berlibur!