Indonesia terancam akan diberi sanksi oleh FIFA jika  tidak segera atau tidak bisa menyelesaikan kisruh yang terjadi di  internal PSSI.
FIFA memberikan waktu hingga tanggal 20 Maret 2012 kepada PSSI agar bisa menyelesaikan kisruh yang berkepanjangan tersebut.
Hal itu dilontarkan oleh juru bicara PSSI, Eddie Elison. "Apabila  sampai 20 Maret 2012 situasi kekisruhan ini tidak juga berakhir, maka  persoalan PSSI ini akan dilaporkan kepada Komite Asosiasi FIFA dan  sanksi akan dikenakan kepada Indonesia," terangnya membacakan surat FIFA  dan AFC, Kamis (22/12/2011).
Sebelumnya, FIFA dan AFC telah memberikan tenggang waktu satu minggu  kepada PSSI untuk melakukan tindakan agar klub-klub Indonesia Super  League (ISL) segera kembali ke PSSI.
Walhasil, PSSI merencanakan akan terlebih dahulu melakukan rapat yang  diikuti seluruh Komite Eksekutif PSSI membahas surat FIFA dan AFC  sebelum melalukan rekonsiliasi dengan klub-klub ISL.
http://www.tribunnews.com/2011/12/22/indonesia-terancam-sanksi-fifa

Jangan Lupa Di Like Dan Follow Ya Gan