NEUROPLASTISITAS DAN PERKEMBANGAN OTAK PADA ANAK-ANAK

Mengapa 5 tahun pertama kehidupan anak merupakan masa terpenting? 90% dari otak seorang anak berkembang pada 5 tahun pertama hidupnya. Otak bayi menyiapkan panggung bagi perkembangan intelegensi, kestabilan emosional, dan kepribadian anak. 

Riset juga menunjukkan bahwa keterlibatan orang tua dengan anak pada tahun-tahun awal ini berhubungan langsung dengan perkembangan kosa kata,  kematangan emosional, kesiapan membaca dan pada gilirannya pencapaian akademik.

Segera setelah lahir, milyaran sel otak mulai membentuk KONEKSI satu sama lain untuk membentuk jalur-jalur saraf di dalam sistem saraf. Masing-masing neuron mampu membentuk sebanyak 15.000 koneksi baru. Pada otak yang sehat dan kuat, koneksi-koneksi ini menjadi jaringan ataupun sirkuit yang menentukan pengalaman dan kapabilitas anak.

Otak bayi pada saat dilahirkan memiliki 100 milyar neuron. Bila otak tidak dirangsang sejak lahir, neuron-neuron ini akan layu dan mati, menghambat kemampuan anak untuk belajar dan berkembang sebagaimana mestinya. Otak bayi berumur 6 bulan sedikitnya 25% ukuran otak orang dewasa. Pada
usia 3 tahun, otak anak kira-kira seukuran dengan otak orang dewasa.

Pada tahun-tahun awal inilah pertumbuhan dan perkembangan neural otak paling plastis. Ini berarti bahwa otak paling mudah berkembang dan dibentuk pada tahun-tahun awal ini.

Fondasi apa yang ingin anda letakkan di awal kehidupan anak?

◄ Newer Post Older Post ►