Musim striker Persipura Jayapura, Boaz Solossa sepertinya telah berakhir musim ini. Boaz divonis oleh dokter tim harus melakukan operasi untuk memulihkan cedera lututnya.
Cedera yang dialami Boaz hampir sama dengan cedera yang pernah didera oleh Ricardo Salampessy beberapa waktu lalu. Proses penyembuhan Salampessy dulu memakan waktu hampir 4 bulan lamanya. Bisa jadi, waktu yang sama dibutuhkan Boaz untuk kembali bermain bola.
Kapten Persipura tersebut direncanakan akan naik meja operasi hari Sabtu (21/4) besok. Bertempat di Rumah Sakit (RS) Omni Medical Jakarta, Boaz akan melakukan operasi anterior cruteace ligamen (ACL) untuk memperbaiki sendi dalam lutut. Di samping melakukan operasi, Boaz juga akan melakukan pen yang tertanam sejak lama di tulang fibula-nya.
Dokter yang akan menangani operasi Boaz adalah dr. Bobby Nelwan spesialis bedah tulang dan sport (Orthopedic) dan diperkirakan operasi ini akan memakan waktu selama 3-4 jam. Bahkan sebelum operasi Boaz dianjurkan untuk puasa sebagai syarat agar pelaksanaan operasi ini bisa berjalan baik.
GABUNG Halaman Facebook saya Super Berita ,dengan mengklik dibawah ini