Profile Selebriti: Yuni Shara

PERSONAL
Yuni Shara memiliki nama asli Wahyu Setyaning Budi, lahir di Malang, Jawa Timur, 3 Juni 1972. Saat ini bersama dengan Nina Tamam, Iga Mawarni, Rika Roeslan dan Andien, Yuni membentuk kelompok vokal dengan nama 5 Wanita.

Penyanyi pop yang belakangan banyak membawakan lagu-lagu tempoe Doloe dan melantunkan lagu-lagu mandarin ini, adalah kakak dari diva pop Krisdayanti dan mantan istri dari pengusaha Henry Siahaan.

Perkawinannya dengan mantan suami artis dan penyanyi Nur Afni Oktavia itu, dikaruniai Cello Obient Siahaan, dan sebelumnya juga telah mengangkat anak, Cavin Obrient Salomon.

Yuni sendiri sebelumnya juga pernah menikah dengan Raymond Manthey, pria yang pernah juga menjadi pacar aktris Ussy Ussy Sulistiawaty. Namun usia perkawinan mereka hanya seumur jagung.

Biduk rumah tangga Yuni yang dibangun bersama Henry Siahaan selama 11 tahun tak dapat dipertahankan lagi. Pada 17 Juni 2008, melalui Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Yuni resmi bercerai dari Henry.

Menyandang status janda untuk yang kedua kali bukanlah hal yang mudah bagi Yuni. Sempat diberitakan nikah siri dengan salah satu anggota legislatif, kali ini Yuni dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan pesinetron muda, Raffi Ahmad. Yuni sendiri tak menampik kedekatan hubungan mereka.

Pasangan berbeda usia ini bahkan tak lagi canggung untuk tampil mesra di depan publik. Yuni seringkali terlihat menemani saat Raffi tampil sebagai presenter di beberapa acara televisi. Begitupula saat Yuni menyanyi, Raffi tak segan menemani. Pasangan ini bahkan bersama-sama membintangi sebuah produk kecantikan.

Kedekatannya dengan sang adik, Krisdayanti tak diragukan lagi. Saat tersandung masalah kedua kakak adik ini selalu mendukung satu sama lain. Terbukti ketika Yuni menghadapi kasus perceraiannya dengan Henry, KD selalu menghiburnya.

Awal April 2010 kedekatan Yuni dengan sang adik membuatnya tersandung masalah. Yuni dikabarkan akan dimejahijaukan karena komentarnya di media menyikapi hubungan antara KD dan Raul Lemos. Istri Raul, Shechah Salem Sagran alias Atha tidak terima gara-gara Yuni mengatakan bahwa Raul telah menduda. Namun pertengahan April, Yuni yang didampingi Raul menggelar jumpa pers dan menjelaskan posisinya dalam konflik Raul-Atha-KD.

Akhirnya, kasus perseteruan antara Yuni Shara dengan Athalia Noor Silvalay alias Atha berakhir juga. Kasus itu ditutup oleh pihak yang berwajib karena tidak adanya cukup bukti.

Dari hasil pertimbangan itu diputuskan empat hal berkaitan dengan kasus tersebut. Keputusan itu adalah: (1) Menghentikan penyidikan atas nama Wahyu Setyaning Budi alias Yuni Shara, (2) Memberitahukan pemberhentian penyidikan kepada Kejati, (3) Dalam hal ini tersangka tidak ditahan dan barang sitaan dikembalikan kepada yang berhak, (4) Surat ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Dengan ditutupnya kasus ini, Yuni sendiri tidak berniat menuntut balik Atha. Yuni hanya menyatakan bahwa dirinya ingin menyelesaikan kasus ini, bukan untuk membuat satu perkara baru.

Bulan Oktober 2011, karena tidak datang bersama dalam acara akikah anak Krisdayanti, beredar kabar bahwa hubungan Yuni dan Raffi sedang dalam masalah. Raffi sendiri sering disindir teman-temannya saat membawakan acara Dahsyat di SCTV, sedangkan Yuni membantah kabar tersebut dan mengatakan bahwa hubungannya dan Raffi baik-baik saja.

KARIR
Dalam karir bermusiknya, Yuni telah merilis beberapa album. Kucari Jalan Terbaik merupakan album terbarunya pada 2009. Tahun 2010 Yuni terlihat makin eksis dengan sering tampil di beberapa acara musik dan televisi. Selain bersolokarir, bersama 4 penyanyi wanita lainnya, Nina Tamam, Iga Mawarni, dan Rika Roeslan, Yuni membentuk grup vokal wanita, 5 Wanita.

Berpasangan dengan kekasihnya, Raffi Ahmad, Yuni Shara berduet dan membuat video klip baru untuk lagu 50 Tahun Lagi. Video klip bernuansa clubbing ini didukung beberapa musisi dan selebriti seperti Krisdayanti, Rossa, Kristina, Nina Tamam, Ina dan Jeremy Thomas, juga Tamara Geraldine. Sempat dikutip bahwa video klip ini menunjukkan kemesraan Yuni-Rafi juga kedekatan mereka dengan beberapa selebriti lain yang memang terjadi di dunia nyata.

Kedekatan dan kemesraan Yuni dan Rafi mendapat perhatian lebih dari publik dengan didapatkannya penghargaan sebagai Best Couple of the Year 2010 yang diadakan oleh INSERT.

DISKOGRAFI
Jatuh Cinta Lagi (1990)
Hilang Permataku (1991)
Salah Tingkah (1992)
Aku Percaya (1993)
Surat Undangan (1994)
Mengapa Tiada Maaf (1995)
Soundtrack Return of The Condor Heroes (1995)
Sebelum Kau Pergi
Desember Kelabu
Pelangi
Kidung (Bersama 3 Bidadari)
Lilin-Lilin Kecil (Single)
Janji Sepasang Merpati
Soundtrack Meteor Garden
Isi Hati
35 (2007)
Kucari Jalan yang Terbaik (2009)
50 Tahun Lagi (2010, bersama Raffi Ahmad)
Aku Cinta Padamu (2010)
Cinta Ini (2011, bersama Raffi Ahmad)
Aku Jadi Bingung (2011, bersama Iwa K)
Nurlela (2011, bersama Krisdayanti, Iis Dahlia)

FILMOGRAFI
RUMAH TANPA JENDELA (2011)


Sumber: kapanlagi.com
◄ Newer Post Older Post ►